Sendangmulyo - Pemerintah terus melakukan berbagai langkah untuk meningkatkan efektivitas penyaluran bantuan sosial (bansos). Salah satu langkah yang diambil adalah mengalihkan sebagian besar bantuan sosial ke bentuk tunai atau Bantuan Langsung Tunai (BLT).
Pemberian bantuan dalam bentuk tunai dinilai lebih fleksibel dan memberikan dampak yang lebih besar dibandingkan bansos dalam bentuk barang seperti sembako.
Jum'at,14 Februari 2025 pukul 08.00 sampai selesai di kantor balaidesa Sendangmulyo telah dilaksanakan kegiatan penyaluran Dana bantuan BLT DD bulan Januari dan Februari, dengan Jumlah perbulannya sebesar 300ribu serta terdapat 47 KPM.